7 Negara Ini Menggunakan Bahasa Jawa Dalam Komunikasi Sehari-hari

Sebagai negara yang kaya akan budaya, Indonesia memiliki beribu bahasa yang digunakan oleh banyak suku bangsa. Salah satu bahasa yang pa...


Sebagai negara yang kaya akan budaya, Indonesia memiliki beribu bahasa yang digunakan oleh banyak suku bangsa. Salah satu bahasa yang paling dikenal di Indonesia selain bahasa nasional adalah bahasa Jawa. Hampir sebagian masyarakat Indonesia dari Sabang sampai Merauke tahu dan mengenal bahasa Jawa ini.  

Meskipun tak semuanya dapat berkomunikasi dengan bahasa Jawa. Bahasa Jawa memang lazim digunakan oleh penduduk Indonesia yang bersuku jawa di Jogjakarta, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Beberapa kota di Pulau Jawa lainnya seperti Cilegon, Tangerang, Serang, Subang, Kerawang, Cirebon juga banyak yang menggunakannya. Suku Jawa merupakan etnis terbesar yang menghuni Indonesia.

Bahasa Jawa yang tersebar di banyak wilayah Nusantara tak lepas dari migrasi orang-orang Jawa di masa penjajahan kolonial dulu. Di luar Pulau Jawa, persentase yang paling banyak menggunakan bahasa ini adalah di Propinsi Lampung. Diperkirakan sekitar 62 persen masyarakatnya menggunakan bahasa Jawa. Selanjutnya Sumatra Utara di posisi kedua dengan jumlah 32,5 persen. Lalu disusul oleh Jambi sebanyak 27,5 persen.

Tak hanya di wilayah Indonesia saja, bahasa Jawa juga menyebar luas ke beberapa negara lain di dunia. Berikut ini adalah negara-negara di luar negeri  masyarakatnya banyak menggunakan bahasa Jawa sebagai bahasa dalam keseharian nya.

Tujuh negara Di dunia yang menggunakan Bahasa Jawa dalam kesehariannya yaitu:

Republik Suriname

Republik Suriname terletak di Benua Amerika Bagian Selatan. Di masa lalu negara ini merupakan bekas jajahan Belanda. Ketika itu masih bernama Guyana Belanda. Di bagian barat berbatasan dengan Guyanama, di timur berbatasan dengan Guyana Perancis. 

Sementara di sebelah selatan berbatasan dengan Brazilia, dan Lautan Atlantik di bagian utaranya. Antara tahun 1890 hingga 1939 sebanyak 75 ribu jiwa orang yang berasal dari etnis Jawa dibawa oleh Belanda sebagai pekerja disana. Kini 15 persen penduduk negara tersebut memakai bahasa Jawa dalam kehidupan sehari-hari mereka. 

Jabatan-jabatan penting di Pemerintahan pun sudah banyak yang dijabat oleh orang dari keturunan Jawa.

Belanda

Bahasa Jawa di negara Belanda dibawa oleh orang-orang Jawa saat mereka menjadi budak untuk negeri Kincir Angin. Yang menarik dan unik adalah sekarang Belanda juga menaruh minat besar untuk belajar bahasa Jawa beserta kebudayaannya. 

Salah satunya adalah universitas Leiden, yang didirikan oleh Pangeran Willem Van Oranje di tahun 1575, Universitas tertua di Belanda ini banyak menyimpan berbagai koleksi naskah-naskah kuno yang menggunakan tulisan dan sastra Jawa kontemporer yang masih terawat dengan baik.

Nouvelle Celedonie

Nouvelle Celedonie adalah sebuah negara berbentuk kepulauan di bagian selatan Samudra Pasifik. Negara ini sering juga dikenal dengan Kaledonia Baru dan beribukota di Noumea. Penduduk negara ini sebagiannya adalah berasal dari suku Jawa. 

Awalnya mereka adalah pekerja kontrak yang berniat mencari kehidupan lebih baik. Mereka menggunakan bahasa Jawa sebagai bahasa pengantar sehari-hari sampai saat ini. Namun kini ada sebagian anak mudanya sudah tak bisa berbahasa Jawa lagi, hanya bisa berbahasa Perancis.

Cocos Island

Cocos Island (Pulau Cocos) memiliki luas sekitar 14 km persegi. Letaknya berada di Lautan Hindia. Cocos Island beribukota di West Island. Sebagian wilayahnya terdiri atas dataran rendah berkarang koral. Disini sekitar 80 persen penduduknya berasal dari Jawa dan Melayu. Mereka dibawa oleh bangsa Inggris di abad ke 19 sebagai pekerja di perkebunan. Logo negara kepulauan ini bahkan menggunakan bahasa Indonesia dengan jelas.

Malaysia

Orang dari suku Jawa datang ke Malaysia di tahun 1900an akibat dari tekanan perekonomian di Indonesia. Umumnya mereka yang kini bertempat tinggal di Malaysia sudah menjadi warga negara tersebut. Kini mereka merupakan generasi ketiga ataupun keempat sejak kedatangan pendahulu mereka di Malaysia. 

Meskipun tetap menggunakan bahasa Jawa ketika berbicara, mereka telah diakui sebagai warga yang sah di negeri tersebut.egara tersebut menurut undang-undang di Malaysia. Suku Jawa di Malaysia banyak yang tinggal di Negeri Selangor, utamanya daerah Tanjung Karang, Sabak Bernam, Kuala Selangor, Sepang, serta Banting. 

Mereka tetap melakukan beberapa tradisi adat Jawa walaupun tidak secara total. Di daerah Johor juga banyak, namun yang muda-muda sudah mulai meninggalkan kebiasaan para leluhurnya. Sebagian ada yang sudah tidak bisa lagi bertutur bahasa Jawa dengan baik dengan unggah ungguh dan toto kromo.

Singapura

Sejumlah pekerja dari suku Jawa dikirim ke Singapura sejak tahun 1825. Umumnya berasal dari Jawa Tengah. Mereka ditempatkan sebagai buruh-buruh di perkebunan karet, konstruksi jalan dan jalur kereta api. 

Tempat permukiman pertama orang Jawa di Singapura adalah di tepi sungai Rochor yang dinamakan Kampong Jawa. Selain itu, Kallang Airport Estate juga dikenal sebagai tempat pemukiman orang Jawa juga. Disini mereka hidup rukun berdampingan dengan suku Melayu dan Cina.

Nama

artikel,57,astronomi,4,Berita,190,budaya,6,ekonomi,3,fashion,3,gosip,4,hukum,8,inspiratif,7,Internasional,13,islam,21,kesehatan,5,militer,4,nasional,10,olahraga,1,opini,10,Politik,35,populer,6,sejarah,7,selebriti,3,seni,3,spiritual,6,Tausiah,5,tekno,2,tips,3,Unik,6,wanita,1,
ltr
item
Lensa News: 7 Negara Ini Menggunakan Bahasa Jawa Dalam Komunikasi Sehari-hari
7 Negara Ini Menggunakan Bahasa Jawa Dalam Komunikasi Sehari-hari
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjuAO2PzyNciuXdByn3DvKM5Pyosun85dlATTIr_tScOqghdD047qtNyrphHEvoQpPjQUJRZvcHE-94f3hUpTOSRIBqnblnFnTnva8qT6kH0p7fJp5zBKQR9k62v6eAgpiLzvsL-wuqVO66/s1600/045671200_1434347769-medium_oneshot-6-negara-ini-menggunakan-bahasa-jawa-dd687d.png
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjuAO2PzyNciuXdByn3DvKM5Pyosun85dlATTIr_tScOqghdD047qtNyrphHEvoQpPjQUJRZvcHE-94f3hUpTOSRIBqnblnFnTnva8qT6kH0p7fJp5zBKQR9k62v6eAgpiLzvsL-wuqVO66/s72-c/045671200_1434347769-medium_oneshot-6-negara-ini-menggunakan-bahasa-jawa-dd687d.png
Lensa News
http://lensa-nws.blogspot.com/2016/10/7-negara-ini-menggunakan-bahasa-jawa.html
http://lensa-nws.blogspot.com/
http://lensa-nws.blogspot.com/
http://lensa-nws.blogspot.com/2016/10/7-negara-ini-menggunakan-bahasa-jawa.html
true
7788556715240787709
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy