Soal Penutupan Jalan , Menuai Kecaman Keras Dari Sopir Angkot Dan Akan Didemo

Berita terbaru dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan bahwa dirinya memerintahkan anggotanya segera menutup Jalan Jatibaru...


Berita terbaru dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan bahwa dirinya memerintahkan anggotanya segera menutup Jalan Jatibaru Raya dari kendaraan bermotor pada pukul 08.00-18.00 WIB untuk mengurai kesemrawutan di Tanah Abang.

Seorang sopir Kopaja 502 rute Tanah Abang-Kampung Melayu bernama Ombri lagsung menentang kebijakan Anies Baswedan tersebut. “Ya, tuh si Anies Baswedan salah. Masak jalan ditutup ,” kata Ombri dengan logat khas Medan yang kental.

"Kami akan demo (protes) besar-besaran besok (Sabtu)," kata John, seorang sopir Mikrolet M 08 (Tanah Abang-Kota) kepada Kompas.com, Jumat (22/12/2017).

Rencana ini, lanjutnya, sudah diinformasikan ke sejumlah rekan seprofesinya. Sopir lainnya, Edi, mengaku sudah mengetahui rencana protes tersebut. Menurutnya, hal ini perlu dilakukan, karena penutupan jalan berdampak pada pendapatan setiap sopir.

"Dari pagi sampai siang Rp 100.000 saja belum dapat, biasanya sebelum (Jalan Jatibaru Raya) ditutup Rp 300.000 saja sudah pegang," ujar Edi.

Edi mengatakan, aksi protes akan dilakukan dengan tidak mengangkut penumpang dan melakukan aksi mogok di kawasan Tanah Abang.

"Kami enggak akan narik, kami mogok massal," ucap Edi.

Menurut liputan terbaru Ombri, kebijakan menutup jalan untuk mewadahi pedagang kaki lima (PKL) tak bisa dibenarkan. Seharusnya penjual tersebut beraktivitas di pasar, bukan di jalan umum. “Pasar itu kan buat jualan.”ucap Ombri.

Anies Baswedan mulai menata kawasan Tanah Abang pada hari Jumat tanggal 22 Desember 2017. Salah satu langkah yang dilakukannya adalah penutupan Jalan Jatibaru Raya di depan Stasiun Tanah Abang pada pukul 08.00-18.00 WIB, untuk mewadahi PKL.

Berita terupdate menyebut bahwa kendaraan pribadi dan angkutan umum di waktu tersebut akan dilarang melintas. Penutupan tersebut sudah berlaku untuk kedua jalur, baik yang ke arah Jatibaru maupun Jalan Kebon Jati, dari kantor pajak pratama hingga simpang Blok G.

Seorang Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta yang bernama Andri Yansyah mengaku bahwa dirinya sudah menyiapkan rekayasa lalu lintas. ” Pengguna jalan dihimbaukan agar dapat menyesuaikan pengaturan lalu lintas yang sudah ditetapkan ,” kata Andri di Balai Kota DKI Jakarta.

Ombri menyatakan dirinya yang bersama dengan rekan-rekannya akan segera melakukan protes keras dan demonstrasi karena wilayahnya mencari nafkah ditutup oleh Anies Baswedan.

Penutupan Jalan Jatibaru Raya, Ombri berpendapat bahwa berpotensi mengurangi pendapatan awak angkutan umum sehari-hari. Ia pun meminta kepada Pemprov DKI Jakarta untuk kembali kebijakan tersebut karena hal ini sudah merugikan bagi dirinya sebagai sopir angkutan umum. ” Sudah enggak jelaslah pemerintah DKI Jakarta ini,” ujar Ombri.

Sopir mikrolet yang biasa dipanggil Bang Black berusia 50 tahun, mengatakan bahwa penggunaan Jalan Jatibaru Raya sebagai pasar hanya menguntungkan pedagang saja. Menurut Black, seharusnya jalan digunakan untuk kendaraan umum bukan malah digunakan secara total untuk berjualan.

Adapun sopir Bajaj bernama Iwan malah tak mengeluhkan jika Jalan Jatibaru Raya ditutup selama sepuluh jam dari pukul 08.00 WIB pagi. Menurut dia, banyak jalan alternatif lain yang bisa dilewati oleh bajaj selain Jatibaru Raya.

Kabar harian terbaru dari Iwan menyatakan, dia bisa melewati jalan menuju Blok A dari Blok G Tanah Abang. Namun, dia khawatir penutupan jalan tersebut akan membuat bingung penumpangnya yang ingin menuju ke Stasiun Tanah Abang. Sebab, penumpangnya harus berjalan kaki dari Blok G menuju ke toko yang mereka tuju karena kendaraan tidak boleh lewat.

Lalu lintas di Jalan Jatibaru Raya pun tersendat dan penuh dengan sepeda motor, bajaj, mikrolet, dan bus Kopaja. Hujan pun mengguyur sehingga Jalan Jati Baru Raya tergenang banjir.

Oleh karena itu, maka sopir angkot trayek Tanah Abang berencana akan melakukan aksi protes akibat penutupan jalur tersebut. Sebab, hanya bus pengumpan transjakarta yang dapat melintasi jalan tersebut.

Seorang sopir Mikloret M 08 (Tanah Abang-Kota), mengatakan bahwa rencana ini sudah diinformasikan ke sejumlah rekan-rekan seprofesinya.

Sopir lainnya bernama Edi, mengaku bahwa dirinya sudah mengetahui rencana protes tersebut. Menurutnya, hal ini perlu dilakukan, karena penutupan jalan sangat berdampak pada pendapatan setiap sopir. ” Dari pagi sampai siang belum dapat uang Rp 100.000, biasanya sebelum Jalan Jatibaru Raya ditutup, saya sudah dapat uang Rp 300.000 ,” ujar Edi.

Sementara itu, sopir lainnya bernama Budi, langsung mempertanyakan hal ini kepada Dinas Perhubungan DKI Jakarta yang tak menyosialisasikan penutupan Jalan Jatibaru Raya. ” Tidak pernah ada sosialisasi, seharusnya hal ini kita saling menghargai ,” tutup Budi.

sumber;http://megapolitan.kompas.com , http://sumberliputan.com
Nama

artikel,57,astronomi,4,Berita,190,budaya,6,ekonomi,3,fashion,3,gosip,4,hukum,8,inspiratif,7,Internasional,13,islam,21,kesehatan,5,militer,4,nasional,10,olahraga,1,opini,10,Politik,35,populer,6,sejarah,7,selebriti,3,seni,3,spiritual,6,Tausiah,5,tekno,2,tips,3,Unik,6,wanita,1,
ltr
item
Lensa News: Soal Penutupan Jalan , Menuai Kecaman Keras Dari Sopir Angkot Dan Akan Didemo
Soal Penutupan Jalan , Menuai Kecaman Keras Dari Sopir Angkot Dan Akan Didemo
https://i2.wp.com/sumberliputan.com/wp-content/uploads/2017/12/SOPIR-ANGKOT.jpg?resize=750%2C440
Lensa News
http://lensa-nws.blogspot.com/2017/12/soal-penutupan-jalan-menuai-kecaman.html
http://lensa-nws.blogspot.com/
http://lensa-nws.blogspot.com/
http://lensa-nws.blogspot.com/2017/12/soal-penutupan-jalan-menuai-kecaman.html
true
7788556715240787709
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy